HIDUP BAGAIKAN SAMUDERA, MAKIN KE TENGAH KIAN BESAR OMBAKNYA (Mr_Moed)

Thursday, December 2, 2010

Malaysia Dihajar Indonesia 1-5

Dalam gelaran AFF Suzuki Cup 2010 Indonesia berada pada Grup A bersama negara Thailand, Laos dan Malaysia. Para supporter telah memenuhi Gelora Bung Karno  Senayan Jakarta menantikan pertandingan krusial antara Indonesia melawan Malaysia pada hari Rabu (01/12) sore pukul 19.00 WIB, sebelumnya pukul 17.00 WIB telah dihelat terlebih dahulu pertandingan Thailand vs Laos dengan skor akhir 2-2 . Tidak ingin melewatkan pertandingan, saya dan teman-teman ikut berbondong memburu tiket bersama supporter lainnya. Tiket sudah didapat namun gelora bung karno masih dikuasai Thailand vs Laos jadi saya dan teman-teman pun memanjakan perut dulu dengan bakso lapangan tembak di dekat gedung JCC.
Waktu menunjukkan pukul 18.45 WIB saya dan teman-teman bergegas menuju Stadion untuk memberi dukungan sang Garuda yang akan bertanding. Peluit berbunyi menandakan pertandingan dimulai, menit ke 18 gawang yang dijaga markus dibobol Nur Idlan Talaha (0-1) namun Muslim Putra Omar melakukan kesalahan bunuh diri di menit ke 21 (1-1), kemudian  penonton dibuat bersorak dengan golnya Christian "Ëlloco" Gonzales di menit ke 33 (2-1).Hingga babak pertama berakhir  untuk sementara Indonesia unggul dengan skor 2-1.
Sambil menunggu waktu istirahat kami menggunakan kesempatan tersebut untuk mengabadikan atribut merah putih yang kami kenakan sambil bercengkrama menghabiskan tahu gejrot yang dibeli dari luar stadion.
Babak kedua dimulai, kerjasama Okto-Gonzales membuat mata terpana umpan silangnya membuat pemain bertahan malaysia kelabakan, terbukti dengan golnya M.Ridwan di menit ke 52 (3-1).
Arif Suyono memperlebar selisih gol menjadi 4-1 di menit ke 76 dan akhir yang manis diberikan oleh Irfan Bachdim di menit ke 90 yang membuat supporter di sseluruh Indonesia bangga dengan hasil akhir 5-1.

No comments:

Post a Comment